Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Jay Idzes Kenang Gol ke Gawang Juventus: Bukti Pemain-Pemain Timnas Indonesia Bisa di Level Tinggi

Jay Idzes Kenang Gol ke Gawang Juventus: Bukti Pemain-Pemain Timnas Indonesia Bisa di Level Tinggi

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-10-25 19:30:02
Dilihat:3 Pujian
Pada laga kali ini, Jay Idzes, sukses mengukir sejarah dengan mencetak gol perdana di Serie A. Kapten skuad Garuda itu juga jadi orang pertama Indonesia yang berhasil mencetak gol di kasta tertinggi Liga Italia. (AFP/Marco Bertorello)

Jakarta Bek andalan sekaligus kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes semakin menikmati kariernya di kompetisi Serie A Italia. Ia sudah lebih dari dua musim terakhir berkiprah di kompetisi sepak bola Italia.

Awalnya ia bermain untuk Venezia mulai musim 2023/2024. Ia digaet Venezia dari Go Ahead Eagles dan bermain di Serie B atau kompetisi kasta kedua Italia.

Kariernya menanjak dengan mengantarkan Venezia promosi ke Serie A, disusul penampilan ciamik di kompetisi kasta tertinggi Italia. Total ia memainkan 66 pertandingan bersama Il Lagunari.

Dua musim di Venezia, ia kemudian pindah ke Sassuolo di awal musim 2025/2026 atau saat ini. Setelah bergabung dengan Il Neroverdi, Jay Idzes tak membutuhkan waktu lama untuk nyetel. Eks bek Go Ahead Eagles itu memang absen pada pekan pertama melawan Napoli, namun selanjutnya ia tak tergantikan.

Jay Idzes secara beruntun selalu bermain dalam enam pertandingan. Ia juga selalu dijadikan starter oleh pelatih Fabio Grosso.


Bikin Fans Juventus Terdiam

Bek Venezia asal Indonesia, Jay Idzes, berebut bola dengan penyerang Juventus asal Serbia, Dusan Vlahovic, dalam laga giornata 16 Serie A Liga Italia 2024/2025 di Allianz Stadium, Minggu (15/12/2024) dini hari WIB. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Musim lalu dapat dikatakan menjadi salah satu periode terbaik Jay Idzes. Ia tidak hanya menjadi pemain reguler Venezia dengan 35 penampilan di Serie A dan 15 pertandingan di antaranya menjadi kapten tim.

Selain itu, Jay Idzes membukukan satu gol yang sangat istimewa baginya. Gol itu akan selalu dikenangnya, dan hebatnya adalah terjadi ke gawang tim raksasa Juventus.

Bang Jay menjebol gawang Si Nyonya Tua. Tepatnya pada pekan ke-16 Serie A musim ini pada Minggu (15/12/2024) dini hari WIB. Sekaligus mencatat sejarah, sebab Jay menjadi pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di Serie A.

Jay Idzes mengantar Venezia comeback menjadi 2-1 pada menit ke-83 assist dari Hans Nicolussi Caviglia. Pemain berusia 24 tahun itu melakukannya lewat sundulan setelah menerima umpan tendangan bebas.

Namun, kemenangan di depan mata Jay Idzes dkk. terenggut di masa injury time buntut dari tendangan penalti Dusan Vlahovic pada menit ke-90+5 dan skor akhir 2-2.

 


Komentar Jay Idzes

Berkat hasil ini, Juventus masih tertahan di peringkat enam klasemen dengan poin 28. Sementara itu, Venezia juga masih terbenam di dasar klasemen dengan poin 10. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Jay Idzes tidak akan melupakan salah satu momen istimewa dalam hidupnya dengan mencetak gol di Serie A dan tercipta ke gawang Juventus, tim besar dan terkenal.

"Pertandingan melawan Juventus di mana saya mencetak gol adalah perasaan yang luar biasa, terutama karena saya adalah pemain Indonesia pertama yang bermain di Serie A dan pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di Serie A," tutur Jay Idzes dikutip dari laman resmi Sassuolo, Jumat (24/10/2025).

"Ini suatu kehormatan besar bagi saya. Saya pikir ini menunjukkan bahwa ada banyak pemain Indonesia selain saya dan bahwa Indonesia mulai mengukir namanya," lanjut pemain berusia 25 tahun.

 


Potensi Besar Pemain Indonesia

Pencapaian Jay Idzes bisa menghadirkan peluang besar juga dapat menghampiri rekan-rekan setimnya di Timnas Indonesia maupun pesepak bola masa depan Indonesia untuk menaklukkan Eropa.

Selain Jay Idzes, masih ada anggota Timnas Indonesia lainnya yang sedang berkiprah di Eropa. Masih ada Dean James, Calvin Verdonk, Kevin Diks, Ole Romeny, hingga Marselino Ferdinan.

Bahkan Dean James dan Calvin Verdonk telah mengukir assist di ajang kompetisi antarklub Eropa, yakni Liga Europa di klubnya masing-masing.

"Orang-orang mulai menyadari bahwa Indonesia memiliki banyak pemain bagus. Beberapa pemain bermain di Belanda, di Eredivisie. Ada seorang pemain, Kevin Diks, yang bermain untuk Borussia Monchengladbach, Calvin Verdonk bermain untuk Lille, kami mencapai level yang semakin tinggi," tandasnya.

Sumber: Sassuolo

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}